Record Detail
Text
PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PADA OPERASI HITUNG PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN PECAHAN BERPENYEBUT TIDAK SAMA MENGGUNAKAN MEDIA KERTAS LIPAT PADA SISWA KELAS IVB SDI NAMO TAHUN AJARAN 2013/2014
ABSTRAK
TIMOTIUS TAMBU. 2014. Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Pada Operasi Hitung Penjumlahan dan Pengurangan Pecahan Berpenyebut Tidak Sama Menggunakan Media Kertas Lipat pada Siswa Kelas IVB SDI Namo Tahun Ajaran 2013/2014. Skripsi, Ruteng: PGSD STKIP St. Paulus Ruteng.
Tujuan penelitian ini merupakan 1) Mendeskripsikan peningkatkan aktivitas belajar matematika siswa khususnya pada materi tentang operasi hitung penjumlahan dan pengurangan berpenyebut tidak sama dengan menggunakan media kertas lipat bagi siswa Kelas IVB SDI Namo Tahun Ajaran 2013/2014, 2) Mendeskripsikan peningkatkan hasil belajar matematika siswa pada materi tentang operasi hitung penjumlahan dan pengurangan berpenyebut tidak sama dengan menggunakan media kertas lipat bagi siswa Kelas IVB SDI Namo Tahun Ajaran 2013/2014.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan mengikuti desain yang dikembangkan oleh Kemmis & Mc Taggart bahwa dalam suatu siklus terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Tempat penelitian ini adalah SDI Namo dengan teknik data yang dilakukan adalah teknik tes di analisis dengan hasil belajar dan observasi dianalisis dengan aktivitas.
Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan media kertas lipat pada mata pelajaran matematika tentang penjumlahan dan pengurangan pecahan berpenyebut tidak sama sangat efektif dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IVB SDI Namo tahun ajaran 2013/2014. Hal ini terbukti dengan melihat persentase hasil belajar siswa pra tindakan 28 % dan setelah diberi tindakan pada siklus I dengan persentase 64% dan mengalami peningkatan pada siklus II dengan persentase 96%, sedangkan kategori aktivitas siswa pada siklus I dengan nilai rata-rata 11,8 atau berkategori cukup baik dan pada siklus II mengalami peningkatan kategori aktivitas siswa dengan nilai rata-rata 20 atau berkategori baik.
Kata kunci: Aktivitas belajar, hasil belajar, penjumlahan dan pengurangan pecahan berpenyebut tidak sama, media kertas lipat,
Availability
KKIPGSDTamP(2014) | KKI PGSD Tam P (2014) | My Library | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
KKI PGSD Tam P (2014)
|
Publisher | : ., 2014 |
Collation |
110P;ilus;21x30cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
NONE
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) |
-
|
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available